Ia berharap Pemerintah Kabupaten Sumedang dapat memberikan perhatian khusus terhadap peningkatan fasilitas, program, serta kegiatan kebudayaan yang diselenggarakan oleh Karaton Sumedang Larang.
Kehadiran Menteri Kebudayaan RI, menurutnya, menjadi sinyal positif bagi terjalinnya kolaborasi antara pemerintah pusat dan daerah.
Baca Juga:
Situs Bongal Akan Disulap Menjadi Destinasi Wisata Sejarah Bertaraf Internasional
“Dengan datangnya Menteri Kebudayaan, semoga ini menjadi kabar baik dan membuka peluang kolaborasi antara program pemerintah pusat dan daerah untuk kemajuan Sumedang yang semakin melesat,” ungkap Sonia.
Lebih lanjut, Sonia mengungkapkan bahwa dalam kunjungan tersebut, Kementerian Kebudayaan RI juga menyampaikan rencana program revitalisasi Karaton Sumedang Larang serta situs-situs bersejarah yang telah dikunjungi.
Hal ini disambut gembira oleh pihak Karaton yang selama ini telah lama mengharapkan adanya perhatian dan bantuan dari pemerintah.
Baca Juga:
Menbud Fadli Zon Dorong Seni Budaya Islam Jadi Bahasa Persatuan
“Program revitalisasi ini sangat kami harapkan agar situs-situs budaya di Kabupaten Sumedang dapat terawat dengan baik, dikelola secara optimal, serta menjadi ikon berharga bagi Sumedang,” ujarnya.
Sebagai warga Kabupaten Sumedang dan kawargian Karaton Sumedang Larang, Sonia juga berharap pemerintah dapat terus menggali, melestarikan, serta mempublikasikan situs-situs sejarah Sumedang hingga ke tingkat nasional.
“Kami berharap ikon-ikon sejarah Kabupaten Sumedang dapat dipublikasikan secara nasional agar dikenal lebih luas dan memberikan manfaat bagi masyarakat,” pungkasnya.